Membuat Minuman Fruit Punch Mixed – Terkadang sebagai manusia pada umumnya kita sering kali dihadapkan dengan rasa lemas dan tidak berstamina pada tubuh, apalagi jika anda seorang pekerja keras yang membutuhkan tenaga ekstra dalam menjalankannya. Pada saat itu juga kita membutuhkan kandungan air yang lebih untuk membantu mengembalikan stamina yang terbuang. Meminum air putih misalnya, banyak orang yang menyepelekan hal satu ini. Biasanya kita akan lebih memilih minuman energi dalam kemasan ketimbang dengan sebotol air menral yang banyak kita jumpai di warung-warung.
Namun tahukah anda bahwa tidak semua minuman berenergi dalam kemasan memiliki manfaat bagi tubuh, ada juga beberapa jenis minuman yang tidak baik jika dikonsumsi oleh sebagian orang. Oleh karena itu, dari pada membelinya diluar akankah lebih baik jika anda bisa membuat sendiri dirumah. Seperti misalnya minuman yang bisa membuat tubuh anda menjadi segar, yaitu punch furit. Apakah anda sudah pernah mendengar nama dari minuman tersebut? Jika belum mari kita bahas secara lengkap mulai dari bahan hingga cara membuat puch fruit dibawah ini.
RESEP MINUMAN PUNCH FRUIT SEGAR
Seperti namanya, punch fruit merupakan minuman yang dibuat dengan berbagai macam buah segar dan dipadukan menjadi satu. Dengan segala kandungan serta vitamin dari buah, pastinya akan memberikan efek positif kepada tubuh yang lelah. Maka dari itu bagi anda yang penasaran dengan resep punch fruit mixed yang segar, anda bisa mempraktekan resep dan bahan dibawah ini.
A. Bahan Untuk Membuat Punch Fruit Mixed
- Semangka merah (tanpa biji) 200 gram
- Air jeruk (yang sudah diperas) 125 ml
- Daging buah jambu biji 100 gram
- Buah sirsak (tanpa biji) 200 gram
- Air matang 100 ml
- Air es 100 ml
- Sirup 75 ml
- Es batu 150 gram
- Irisan jeruk serta ceri merah (untuk plating)
Baca Juga : "Cara Membuat Pecel Gendar, Makanan Khas Nusantara Dari Jawa Tengah"
B. Langkah Pembuatan Punch Buah (Fruit Punch)
- Pertama-tama silahkan anda memotong buah jambu, kemudian siapkan sebuah blender. Masukan air matang dan juga jambu biji yang sudah dipotong-potong kecil kedalamnya, tunggu sampai jambu halus lalu saring dan sisihkan agar bijinya bisa terpisah
- Masih dengan blender, sekarang anda waktunya memasukan daging buah sirsak serta air es, nyalakan blender dan tunggu sampai halus saring lalu sisihkan kembali. Lakukan hal yang serupa juga pada buah semangka
- Langkah ketiga anda bisa mencampurkan perasan jeruk orange dengan jus jambu biji, semangka, sirsak, dan juga sirup. Setelah itu aduk sampai merata dan simpan pada sebuah wadah yang tertutup, kemudian letakan dalam lemari pendingin sampai waktu anda ingin menghidangkannya
- Langkah selanjutnya siapkan sebuah gelas untuk sajian fruit punch, masukan punch buah yang sudah dingin tersebut kedalamnya sampai kurang lebih ¾ gelas, kemudian tambahkan es batu sesuai selera anda. Berikan juga manisan ceri dan irisan jeruk agar tampilannya lebih menarik pada saat dihidangkan
- Silahkan lakukan hal yang sama pada saat akan menyajikannya, pasalnya resep fruit punch yang kami buat ini bisa anda sajikan kedalam 4 gelas dengan masing-masing gelas sebanyak 300 ml.
Itulah resep minuman favorit fruit punch mixed yang menyegarkan tubuh. Minuman ini tidak mengandung bahan kimia seperti minuman-minuman berenergi pada kemasan yang banyak dijual. Fruit punch sangat cocok dihidangkan pada waktu siang hari saat cuaca sedang panas-panasnya. Apakah anda tertarik untuk membuatnya dirumah? Silahkan praktekan sendiri.
Sekian untuk artikel kali ini semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca dan silahkan juga untuk membagikan artikel ini kepada kerabat, tetanga, sahabat, atau siapapun yang menurut anda tulisan ini bisa bermanfaat.
Terima kasih telah membaca tulisan ini.